Requirement Document


Requirement  Document
Aplikasi Pemesanan Barang Pada Pelaku Industry Kreatif



1.                     Pendahuluan
Pasar industri kreatif adalah sebuah potensi luar biasa yang dimiliki oleh bangsa ini dalam menghadapi peresmian AFTAN (ASEAN Free Trade Area) pada era digital yang kini memasuki industri 4.0. Hal tersebut tentunya harus disikapi secara bijak dan tepat oleh berbagai pihak. Sehingga, kemajuan teknologi dapat berdampak signifikan bagi pertumbuhan ekonomi dalam negri dan meningkatkan potensi persaingan dagang. Kami bertujuan untuk membangun sebuah aplikasi berbasis teknologi yang nantinya diharapkan dapat terus mendorong masyarakat dalam berwirausaha dan menumbuhkan jiwa berkompetisi yang ideal.
Saat ini belum banyak pelaku usaha khususnya pada industry kreatif dalam mengaplikasikan mobile market sebagai salah satu cara efektif dalam penjualan produk. Padahal, potensi tersebutlah yang sangat dibutuhkan saat ini. Mengingat mobile marketing dapat merubah nilai pandang masyarakat terhadap keberadaan pelaku usaha industry keratif menjadi lebih baik. Tidak sampai disitu saja, semua kegiatan penjualan termanajemen dengan baik dan dapat mengurangi berbagai kesalahan yang kerap terjadi pada proses tradisional.

2.                  Tujuan Proyek /Project Goals
Tujuan dari proyek ini adalah :
-      Meningkatkan nilai pandang  masyarakat terhadap keberadaan pelaku usaha pada level IMKM     
-      Memudahkan para customer dalam mendapatkan informasi seputar produk dari sebuah pelaku usaha
-      Membantu pelaku usaha dalam memanajemen pemesanan melalui satu jalur
-      Membantu pelaku usaha dalam mamanajemen barang dan produk yang tersedia pada toko
-      Memperkenalkan suatu sistem pembelanjaan online kepada masyarakat.

3.                  Fungsi- fungsi Utama / Major Function
Fungsi utama dari proyek ini yaitu :
-      Pelaku usaha dapat mengetahui data pemesanan yang diajukan dengan tepat, cepat, dan akurat secara real time.
-      Mempermudah proses pemesanan barang oleh customer dimanapu dan kapanpun.
-      Memperkecil kemungkinan kesalahan dari yang biasa terjadi pada proses transaksi manual atau tradisional
-      Memastikan segala data yang dibutuhkan akan didapatkan oleh pelaku usaha.      
-      Pembeli dapat mengetahui status pemesanan barang.

4.                  Keluaran umum
Keluaran umum dari proyek ini yaitu :
-     Data dari barang yang akan diperjual belikan
-     Data pesanan yang masuk dari pemesan kepada penjual

5.                  Informasi Masukkan Yang Umum (General Information Inputs )
Pada aplikasi ini akan terdapat daftar barang yang dipesan oleh customer dengan disertakan form pengisian data diri pemesan yang meliputi : Nama pemesan, Alamat Pemesan, Nomor telpon dan Tanggal pengiriman barang.

6.                  Performance/Pekerjaan
Dalam melakukan pemesanan barang pada aplikasi, waktu rata-rata yang dibutuhkan oleh pengguna berdasarkan lamanya waktu yang diperlukan customer dalam menentukan barang apa saja yang akan dibeli dan berapa banyak jumlah barang yang dipesan.

7.                  Pertumbuhan/Growth
Berkaitan dengan perkembangan sistem pemesanan barang melalui aplikasi, sistem ini akan terus berkembang sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan baik dari customer maupun penjual. Seperti halnya pengembangan menambah pilihan jenis pembayaran yang dapat dilakukan oleh customer.

8.                  Pengoperasian dan Lingkungan (Operation and Environment )
Pengoperasian akan dilakukan di tempat pengguna yang berhubungan dengan media online. Sistem pemesanan berbasis mobile application ini akan dipergunakan oleh :
-           Customer         : Sebagai pihak yang memasukan input data pemesanan barang.
-           Admin             : Sebagai pelaku monitoring pada aplikasi dan manajemen data produk.
-           Programmer     : Melakukan perbaikan pada sistem jika terjadi kesalahan.


9.                  Penggabungan, interface (Compatibility, Interface).
Penggabungan teknologi informasi yang berkaitan dengan interface semuanya pengerjaannya melalui sistem yang terkoneksi dengan internet sehingga dapat terhubung dengan penyimpanan data secara realtime, dalam hal ini menggunakan Firebase.



1.                  Kepercayaan, kegunaan (Reliability, Availability)
Pada tahap ini merupakan gambaran jenjang waktu kegagalan-kegagalan yang terjadi beserta waktu untuk memperbaikinya.

1.                  Human Interface (Komunikasi Manusia dan Komputer)
Human interface disini merupakan suatu tindakan-tindakan yang dibutuhkan pengguna dalam menggunakan sistem pemesanan online menggunakan mobile application, bagaimana cara customer dapat menentukan jenis dan banyak kuantitas barang yang dipesan. Serta tahap pengisian form pemesanan dengan tampilan semenarik mungkin, dan dengan sistem yang mudah untuk digunakan sehingga pengguna  merasa nyaman dalam melakukan proses pemesanan barang.


2.                  Pengaruh Keorganisasian (Organization Impact)
Pengaruh keorganisasian ini sangat penting dan berpengaruh dalam mendorong masyarakat dalam berwirausaha dan menumbuhkan jiwa berkompetisi yang ideal melalui sistem pembelanjaan online.

3.                  Pemeliharaan dan Support (Maaintenance dan Support)
Dalam hal maintenance dilakukan sesuai dengan kebutuhan sistem. Jangka waktu normalnya sekitar 3 bulan sekali. Apabila terdapat masalah pada awal pemakaian sistem, maka programmer akan mengevaluasi sistem tersebut dan sesegera mungkin memperbaikinya.

4.                  Dokumentasi dan training (Documentation dan Training)
Dokumentasi dan training di sini berkaitan dengan admin yang memegang kendali sistem. Admin harus berpengalaman mengetahui berbagai macam kesalahan sistem. Admin juga dapat bekerja sama dengan programmer dalam menyelesaiakan kesalahan yang dihadapi saat memperbaiki sistem tersebut.
  
5.                  Waktu dan Kondisi
Waktu operasional pemesanan barang dapat dilakukan kapanun oleh customer selama kurun waktu 24 jam. Selagi device android terhubung dengan internet dan telah meakukan penginstalan aplikasi. Sedangkan admin akan mengonfirmasi status pemesanan dalam kurun waktu 09:00 – 16:00 atau waktu kerja.

6.                  Terms And Conditions
Setiap pihak yang berada di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dapat mengakses Platform aplikasi ini  untuk kemudian membuka lapak, menjual barang, membeli barang, menggunakan fitur/layanan, atau hanya sekadar mengakses/mengunjungi Platform aplikasi ini. Sebagai penunjang bisnis dan penyedia Platform perdagangan elektronik, aplikasi ini menjamin keamanan dan kenyamanan bagi para Pengguna.
Sebagai pihak penyedia Platform, Aplikasi ini  tidak berperan sebagai penjual barang, melainkan sebagai media perantara bagi Penjual dan Pembeli untuk melakukan transaksi melalui Platform Aplikasi ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Video Project mengunakan Corel VideoStudio X8

Adobe Premier Pro CC - Menggabungkan beberapa gambar dengan video dalam satu layar

Penerapan Komputasi Modern di Bidang Geografi pada website Badan Meteorologi, Klimateologi, dan Geofisika (BMKG)